Blogdope.com – Mengapa Suara yang Keras dapat Menyebabkan Telinga Berdenging? Simak Fakta dan Ulasannya Disini! Setiap orang pasti pernah mengalami kejadian atau merasakan telinga berdenging.
Bahkan bagi sebagian masyarakat, kejadian telinga yang berdenging tersebut seringkali dikaitkan dengan pertanda akan adanya kejadian-kejadian tertentu.
Benarkah?
Fakta Suara Keras yang Menyebabkan Telinga Berdenging

Direkomendasikan untuk Anda: Jangan Sampai Menyesal! Simak 10 Fakta Unik Seputar Trenggiling Sebelum Binatang Ini Punah
Sebenarnya, fenomena telinga berdenging sama sekali tidak ada hubungannya dengan mitor pertanda kejadian tertentu.
Dunia medis mengenal kejadian telinga berdenging dengan sebutan tinnitus.
Tinnitus dapat terjadi bilamana telinga menangkap suara-suara abnormal dari dalam telinga. Sehingga terdengar seperti berdengung, siulan, atau suara bising.
Suara denging ini dapat berlangsung dalam durasi singkat, atau sebaliknya berlangsung lama.
Denging di dalam telinga yang tidak segera hilang tentu dapat mengganggu konsentrasi dan aktivitas kita. Bahkan dapat memicu terjadinya depresi. Jika kita berada di tempat yang hening, suara denging akan terdengar semakin jelas.
Penderita telinga berdenging dapat menjadi lebih sensitif terhadap volume suara yang sebenarnya normal bagi orang lain. Keadaan yang demikian secara medis terkenal dengan sebutan hyperacusis.
Jika suara denging tersebut hanya bisa didengar oleh penderita, maka simpulannya penderita mengalami gangguan tinnitus subjektif.
Pemicu terjadinya tinnitus subjektif dapat berasal dari saraf pendengaran maupun bagian otak yang bertugas menerjemahkan suara.
Sedangkan pada kondisi suara-suara denging telinga yang dapat didengar oleh dokter pada saat melakukan pemeriksaan disebut dengan tinnitus objektif.
Jenis tinnitus langkah ini lebih banyak berawal dari masalah pembuluh darah, kondisi tulang telinga dalam, atau bisa juga karena kontraksi otot.
Telinga Berdenging karena Suara Keras
Suara yang teramat keras dapat menjadi salah satu faktor penyebab telinga berdenging. Kita telah mengetahui bersama bahwa manusia memiliki keterbatasan dalam mendengar suara.
Toleransi suara yang dapat kita dengar antara 20 Hertz sampai dengan 20.000 Hertz. Bunyi yang berada pada rentang frekuensi tersebut diistilahkan dengan audiosonik.
Suara keras yang berada di atas frekuensi 20.000 Hertz tidak akan sanggup didengar oleh telinga manusia.
Bahkan yang lebih buruk, suara di atas frekuensi tersebut dapat merusak telinga manusia dan kemungkinan munculnya gangguan tinnitus menjadi sangat besar.
Selain disebabkan karena suara yang keras, telinga berdenging juga dapat berawal dari efek samping pemakaian jenis obat tertentu, kurangnya zat besi dalam darah, infeksi telinga, stress, penurunan daya dengar, tekanan darah tinggi atau hipertensi, dan tumor kepala atau leher.
Adapun langkah-langkah yang dapat kita lakukan untuk mengurangi denging pada telinga antara lain:
- Relaksasi untuk mengurangi tingkat stress
- Menghindari ruangan yang hening
- Mengkonsumsi obat antidepresan
- Menggunakan alat bantu dengar apabila diperlukan
Rekomendasi Artikel Terpopuler:
- Hari Tanpa Bayangan, Fenomena Unik Pertanda Kiamat?
- Cumi-cumi: Seafood Lezat dan 7 Fakta Unik Seputarnya
- Anda Penyuka Kucing? Simak 15 Fakta Unik tentang Kucing yang Perlu Anda Tahu
Nah demikianlah uraian fakta suara keras menyebabkan telinga berdenging yang dapat admin sajikan pada kesempatan kali ini.
Semoga uraina tentang telinga berdenging dan faktor-faktor penyebabnya tersebut dapat menambah luas wawasan dan pengetahuan Anda.
Terima kasih sudah berkenan berkunjung ke BlogDope.com. Semoga bermanfaat.