Blogdope.com – Apa yang Dimaksud dengan Tekanan? Simak Penjelasan Pengertian dan Rumus Tekanan, serta Contoh Soalnya yang Tepat. Tentu kita sering mendengar istilah tekanan bukan? Hampir di setiap bidang kehidupan ada prinsip-prinsip terkait tekanan yang berlaku.
Terdapat banyak sekali definisi tekanan yang dapat kita temukan. Beragam disiplin ilmu memaknai pengertian tekanan sesuai dengan sudut pandangnya.
Sebelum kita mulai pembahasan mengenai pengertian tekanan dan jenis-jenisnya, pastikan Anda sudah subscribe ke blogdope.com agar tidak ketinggalan informasi dan artikel terbaru.

Artikel Terkait :
Penjelasan Lengkap Konsep Fluida Statis dan Dinamis Dilengkapi Rumus dan Soal
Apa yang Dimaksud dengan Tekanan?
Dalam ilmu Fisika, definisi tekanan adalah besar suatu gaya per satuan luas. Sehingga pada dasarnya tekanan merupakan suatu benda yang dikenai gaya. Gaya tersebut bertitik pada suatu luasan tertentu dari benda.
Sekilas konsep tersebut terlihat membingungkan ya?
Misalnya kita umpamakan ada tabung berupa batang kayu. Kemudian tabung tersebut diberikan gaya. Luas gaya sama dengan luas penampang tabung kayu.
Luas gaya merupakan penggambaran besar area tekanan. Dengan kata lain, luasan tekanan yang dialami oleh balok kayu tersebut.
Nah, sekarang coba perhatikan ilustrasi model tekanan berikut ini.

Baca Juga : Pengertian Tekanan Hidrostatis dilengkapi Rumus dan Soal
Tekanan dapat kita gunakan untuk mengukur kekuatan zat cair maupun gas. Prinsip tekanan berhubungan erat dengan volume dan suhu.
Secara internasional, tekanan memiliki satuan Newton per satuan luas atau N/m2. Dalam SI, satuan tekanan adalah Pa (Pascal).
Konsep yang harus selalu ditanamkan dalam pikiran kita ketika mempelajari materi tekanan adalah pemahaman makna kedalaman dan ketinggian.
Kedalaman suatu tempat yang menghasilkan tekanan dihitung dari permukaan, bukan dari dasarnya.
Sedangkan ketinggian tempat dihitung dari permukaan, bukan dari atas.
Jenis-jenis Tekanan
Terdapat dua jenis tekanan yang umum diketahui. Jenis tekanan yang terkait dengan zat cair disebut dengan tekanan hidrostatis. Sedangkan jenis tekanan yang terkait dengan gas disebut tekanan udara.
Simak penjelasan mengenai tekanan hidrostatis dan tekanan udara berikut ini.
1. Tekanan Hidrostatis

Pengertian tekanan hidrostatis adalah tekanan yang terdapat pada suatu zat cair. Lebih tepatnya, tekanan yang berada pada air yang tidak bergerak.
Terdapat tiga hal yang mempengaruhi adanya tekanan hidrostatis.
Pertama, gaya gravitasi bumi
Kedua, kedalaman objek pada zat cair
Ketiga, massa jenis zat cair.
Baca Juga : Bagaimanakah Bunyi dan Rumus Persamaan Umum Hukum Bernoulli?
2. Tekanan Udara
Adapun pengertian tekanan udara adalah tekanan yang menggerakkan massa udara dalam setiap satuan luas. Kita dapat mengukur kekuatan tekanan udara dengan bantuan alat berupa barometer.
Satuan yang dipakai untuk menyatakan tekanan disebut milibar (mb).
Satu hal penting yang membedakan tekanan udara dengan tekanan hidrostatis. Tekanan udara berbanding terbalik dengan ketinggian suatu tempat. Semakin tinggi suatu tempat, maka tekanan udaranya akan semakin rendah.
Sedangkan pada tekanan hidrostatis, semakin dalam suatu tempat, semakin besar pula tekanan hidrostatis yang dihasilkan.

Baca Juga : Pengertian Hukum Pascal Lengkap dengan Rumus dan Contoh Soal
Rumus-Rumus Tekanan
Rumus tekanan tersusun berdasarkan bentuk zat dan kondisi objek yang berbeda-beda. Perbedaan kondisi zat dan objek membuat persamaan dalam rumus tekanan menjadi bervariasi.
1. Rumus Tekanan Umum
Pada tekanan umum, berlaku rumus berikut.
p = F/A
Keterangan:
- p = Tekanan (Pa)
- F = Gaya (N)
- A = Luas bidang (A)
2. Rumus Tekanan Hidrostatis
Sedangkan pada tekanan dengan objek zat cair atau disebut tekanan hidrostatis, berlaku rumus berikut.
p = ρ g h
dimana
- ρ = massa jenis
- g = gaya gravitasi (m/s2)
- h = kedalaman benda dari permukaan cairan (m)
3. Rumus Tekanan Udara
Sementara pada tekanan udara rumus yang berlaku adalah sebagai berikut.
h = (760-x) 10
dimana
- h = ketinggian suatu tempat (m)
- x = tekanan tempat tersebut (mmHg)
Kesimpulan yang dapat diambil dari ketiga rumus tekanan di atas adalah persamaan dimensi tekanan. Secara umum, dimensi tekanan dinyatakan dalam M/LT2.

Baca Juga : Apa yang Dimaksud Elastisitas? Bagaimana Hubungannya dengan Hukum Hooke?
Contoh Soal tentang Tekanan dan Pembahasannya
Setelah Anda dapat mengerti dan memahami definisi tekanan serta rumus-rumus persamaannya, saatnya menguji pemahaman tersebut dengan contoh soal di bawah ini.
Soal 1
Pada sebuah permukaan seluas 5 m2 diberikan gaya sebesar 800 N. Tentukan berapa besar tekanan yang dihasilkan oleh gaya tersebut!
Pembahasan
Diketahui : F = 800 N
A = 5 m2
Ditanyakan: p…?
Jawab :
p = F/A = 800/5
p = 160 Pa
Jadi besar tekanan pada permukaan tersebut adalah 160 Pa.
Soal 2
Perhatikan gambar di bawah ini.
Manakah dari gambar tersebut yang memiliki tekanan paling besar, jika gaya yang diberikan terhadap ketiga benda tersebut bernilai sama terhadap lantai?
Pembahasan
Ingat persamaan tekanan yang berlaku, yang mana tekanan adalah besar gaya per satuan luas.
Dari ketiga gambar tersebut, luas penampang terbesar terhadap lantai adalah gambar B. Sehingga sesuai definisi tekanan, maka benda yang bertekanan paling besar adalah gambar B.
Soal 3
Kota Salatiga terletak 200 m di atas permukaan laut. Jika pada permukaan air laut bertekanan 76 cmHg, tentukan tekanan udara di kota Salatiga yang dinyatakan dalam satuan cmHg!
Pembahasan
Diketahui
Setiap kenaikan 100 m tekanan udara luar turun 1
h Kebumen = 200 m tekanan turun 2
Penyelesaian
P = 76 – 2
P = 74 cmHg
Jadi tekanan udara di Kebumen adalah 74 cmHg
Artikel Menarik Lainnya:
- Pengertian Energi Potensial Dilengkapi Rumus dan Contoh Soal
- Penjelasan Lengkap tentang Pengertian Energi Kinetik dan Rumus serta Contoh Soal
- Fisika Kuantum: Pengertian, Rumus, dan Contoh Soal yang Tepat
Nah, itulah pembahasan lengkap mengenai pengertian dan rumus tekanan. Agar lebih memahami konsep materi tekanan, tentu diperlukan banyak latihan menghitung tekanan. Baik tekanan hidrostatis, tekanan umum, maupun tekanan udara.
Akhirnya, admin berharap semoga artikel mengenai tekanan di atas dapat menambah luas wawasan dan pengetahuan Anda semua.
Selamat belajar dan berlatih, semoga sukses.
Terima kasih.