Blogdope.com – Unduh Contoh Soal Pengetahuan Kuantitatif SNBT SNPMB dan Kunci Jawaban serta Pembahasannya. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia melakukan perubahan dalam proses seleksi mahasiswa baru.
Perubahan tersebut merupakan bagian dari upaya penyempurnaan sistem penerimaan mahasiswa baru. Sistem yang baru diberlakukan mulai tahun 2023.
Unduh Contoh Soal Pengetahuan Kuantitatif SNBT SNPMB dan Kunci Jawabannya

Aspek yang mengalami perubahan di antaranya adalah pengelola sistem seleksi mahasiswa baru. Tadinya seluruh kegiatan seleksi mahasiswa baru di bawah Lembaga Tes Masuk Perguruan Tingi (LTMT). Selanjutnya berada di bawah kewenangan tim SNPMB (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru).
Selain dari sisi pengelola, model SNPMB juga mengalami perubahan. Di mana mulai tahun 2023 tidak ada lagi jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) maupun Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBNPTN).
SNMPTN atau yang lebih di kenal masyarakat dengan penerimaan jalur prestasi berganti menjadi jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).
Sementara itu, seleksi penerimaan berbasis tes UTBK atau yang selama ini kita kenal dengan istilah SBMPTN berganti menjadi Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).
Komponen UTBK SNMPMB Tahun 2023
Sedangkan mengenai mekanisme pengelolaan antara SNBP dan SNMPTN sebenarnya hampir sama. Perubahan hanya terdapat pada substansinya.
Sebelumnya pada SNMPTK tidak semua nilai rapor diperhitungkan. Sedangkan pada SNBP seluruh nilai rapor akan menjadi bahan perhitungan.
Di sisi lain, berbicara mengenai materi tes yang terdapat dalam Ujian Tertulis Berbasis Komputer dalam Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (UTBK SNMPMB) akan terdiri dari dua komponen besar.
Kedua komponen UTBK SNMPMB tersebut yaitu:
- Tes Potensi Skolastik (TPS)
- Tes Literasi
Selengkapnya dapat Anda baca pada artikel berjudul Penting Diketahui, Inilah Komponen SNBT Tes Potensi Skolastik TPS dalam Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru SNPMB
Hal tersebut sebagaimana telah tercantum pada bagian penjelasan kebijakan umum penyelenggaraan UTBK SNMPMB.
Nah, untuk sedikit membantu Anda yang berkeinginan melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi melalui jalur tes dapat menyimak contoh soal pengetahuan kuantitatif SNBT yang admin sajikan pada postingan kali ini.
Contoh Soal Pengetahuan Kuantitatif SNBT SNPMB
Soal Kuantitatif Nomor 1
Bilangan berikut yang habis di bagi 3, tetapi tidak habis di bagi 5 adalah ….
A. 12345
B. 13689
C. 14670
D. 15223
E. 20579
Soal Kuantitatif Nomor 2
Kurva y = ax2 + 2x + 1 dengan a ≠ 0 memotong sumbu -x di dua titik berbeda. Pernyataan yang benar adalah ….
A. a < 1
B. 6a < 1
C. a > 1
D. 3a > 1
E. 3a > 2
Soal Kuantitatif Nomor 3
Kurva y = ax2 + 2x + 1 dengan a ≠ 0 memotong sumbu -x di dua titik berbeda. Pernyataan yang benar adalah ….
A. Kurva terbuka ke atas
B. Kurva terbuka ke bawah
C. Kurva memotong sumbu -y positif
D. Kurva memotong sumbu -y negatif
E. Titik puncak kurva berada di kuadran
Soal Kuantitatif Nomor 4
Garis dengan persamaan mana saja yang memotong garis 2x + y = 4 dan x + 2y = 2 di dua titik berbeda?
- y = -x + 5
- y = x – 2
- y = 3x – 1
- y = -2x + 7
A. (1), (2), dan (3) saja yang benar.
B. (1) dan (3) saja yang benar.
C. (2) dan (4) saja yang benar.
D. Hanya (4) saja yang benar.
E. Semua pilihan benar.
Soal Kuantitatif Nomor 5
Diberikan kumpulan data 3. 5, 7, a
Berapakah banyaknya dari empat pernyataan berikut yang bernilai benar berdasarkan informasi di atas?
- Rata-rata kumpulan data tersebut 6 bila a=9
- Median kumpulan data tersebut 5 bila a=7
- Jangkauan kumpulan data tersebut 4 bila a=6
- Modus kumpulan data tersebut 3 bila a=5
A. 0
B. 1
C. 2
D. 3
E. 4
Soal Kuantitatif Nomor 6
Tiga bola diambil dari sebuah kotak yang berisi 3 bola merah dan 2 bola putih. Misalkan B menyatakan kejadian terambilnya 2 bola merah dan 1 bola putih dan P(B) menyatakan peluang kejadian B.
Berdasarkan informasi yang diberikan, manakah hubungan antara kuantitas P dan Q berikut yang benar?
P | Q |
P(B) | 3/10 |
A. P > Q
B. Q > P
C. P = Q
D. Tidak dapat ditentukan hubungan
Soal Kuantitatif Nomor 7
Bilangan real x memenuhi pertidaksamaan 2x + 1 < 4.
Berdasarkan informasi yang diberikan, manakah hubungan antara kuantitas P dan !Q berikut yang benar?
P | Q |
-2x | 2 |
A. P > Q
B. Q > P
C. P = Q
D. Tidak dapat ditentukan hubungan
Soal Kuantitatif Nomor 8
Titik P dan Q berturut-turut terletak pada rusuk AB dan BC kubus ABCD.EFGH dengan PA:PB = 1:2 dan BQ:QP = 1:1.
Manakah dari tiga pernyataan berikut yang bernilai benar berdasarkan informasi di atas?
- Perbandingan volume limas PBQ.F dan volume kubus ABCD.EFGH = 1: 18.
- Perbandingan luas ΔPBQ dengan luas persegi aBCD = 1:6.
- PQ:AC = 1:√2
A. Semua pernyataan benar.
B. Pernyataan (1) dan (2) saja yang benar.
C. Pernyataan (2) dan (3) saja yan gbenar.
D. Pernyataan (3) saja yang benar.
E. Tidak ada pernyataan yang benar.
Soal Kuantitatif Nomor 9
Diketahui segitiga ABCD dengan ∠B = 300. Apakah segitiga ABC siku-siku?
Putuskan apakah pernyatan (1) dan (2) berikut cukup untuk menjawab pertanyaan tersebut.
- ∠A = ∠C = 200
- ∠C < ∠A
A. Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja tidak cukup.
B. Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) saja tidak cukup.
C. Pernyataan (1) dan (2) cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi salah satu dari keduanya tidak cukup.
D. Pernyataan (1) atau pernyataan (2) saja sudah cukup untuk menjawab pertanyaan.
E. Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan.
Soal Kuantitatif Nomor 10
Diketahui b = 2 x c dan b – d = 3
Apakah d bilangan prima?
Putuskan apakah pernyataan (1) dan (2) berikut cukup untuk menjawab pertanyaan tersebut.
- d = 2c – 3
- b – 2 c = 0
A. Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja tidak cukup.
B. Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) saja tidak cukup.
C. Pernyataan (1) dan (2) cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi salah satu dari keduanya tidak cukup.
D. Pernyataan (1) atau pernyataan (2) saja sudah cukup untuk menjawab pertanyaan.
E. Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan.
Kunci Jawaban Soal Pengetahuan Kuantitatif SNBT SNPMB dan Pembahasannya
Soal Kuantitatif Nomor 1
Kunci Jawaban : B. 13689
Pembahasan :
Ciri bilangan yang habis dibagi 3 adalah jumlah angka pembentuknya merupakan kelipatan 3. Sedangkan ciri bilangan yang habis dibagi 5 adalah angka satuannya 0 atau 5.
12345 : habis dibagi 3 dan habis dibagi 5 (Salah)
13689 : habis dibagi 3, tetapi tidak habis dibagi 5 (Benar)
14670 : habis dibagi 3 dan habis dibagi 5 (Salah)
15223 : tidak habis dibagi 3 dan tidak habis dibagi 5 (Salah)
20570 : tidak habis dibagi 3 dan tidak habis dibagi 5 (Salah)
Soal Kuantitatif Nomor 2
Kunci Jawaban : A. a < 1
Pembahasan:
Jika kurva y = ax2 + 2x + 1 dengan a ≠ 0 memotong sumbu-x di dua titik berbeda, maka 22 – 4a(1) > 0, sehingga a < 1.
Soal Kuantitatif Nomor 3
Kunci Jawaban : C. Kurva memotong sumbu-y positif
Pembahasan:
Karena a<1 (berdasarkan soal nomor 2), a bisa bernilai positif atau negatif sehingga kurva bisa terbuka ke atas atau ke bawah, serta titik punak kurva tidak harus di kuadran.
Jika x = 0, diperoleh y = 1 sehingga kurva memotong sumbu-y positif.
Soal Kuantitatif Nomor 4
Kunci Jawaban : B. (1) dan (3) saja yang benar.
Pembahasan:
Gradien garis 1 tidak sama dengan gradien garis 2, sehingga garis ketiga memotong dua garis tersebut berada di dua titik yang berbeda jika:
(a) gradiennya berbeda dengan kedua gradien garis yang lain, dan
(b) tidak melalui titik potong dua garis yang lain.
Oleh karena itu, garis dengan persamaan (1) atau persamaan (3) memotong dua garis lainnya di dua titik berbeda.
Soal Kuantitatif Nomor 5
Kunci Jawaban: C. 2
Pembahasan:
Rata-rata adalah 6.
Jangkauan adalah 4.
Modus adalah 5.
Pernyataan yang benar ada 2, yakni pernyataan (1) dan (3).
Soal Kuantitatif Nomor 6
Kunci Jawaban: A. P > Q
Pembahasan:
Peluang terambilnya 2 bola merah dan 1 bola putih adalah
Soal Kuantitatif Nomor 7
Kunci Jawaban: D. Tidak dapat ditentukan hubungan.
Pembahasan:
2x + 1 < 4 → 2x < 3 → -2x > -3
Oleh karena itu -2x bisa lebih atau kurang dari atau sama dengan 2. Sehingga hubungan kuantitas P dan Q tidak dapat ditentukan.
Soal Kuantitatif Nomor 8
Kunci Jawaban: B. Pernyataan (1) dan (2) saja yang benar.
Pembahasan:
Volume limas PBQ.F: Volume kubus ABCD.EFGH = = 1:18
Luas ΔPBQ : luas persegi ABCD =
Pilihan yang benar pernyataan (1) dan (2)
Soal Kuantitatif Nomor 9
Kunci Jawaban: A. Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja tidak cukup.
Pembahasan :
∠A + ∠C = 180o – 30o = 150o
∠A – ∠C = 20o
Karena dua persamaan tersebut merupakan SPL yang konsisten, pertanyaan dapat dijawab. Dengan demikian, pernyataan (1) cukup digunakan untuk menjawab pertanyaan.
Karena ∠A + AC = 150o, pernyataan (2) tidak cukup untuk memutuskan apakah ∠A siku-siku.
Soal Kuantitatif Nomor 10
Kunci Jawaban: E. Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan.
Pembahasan:
Pernyataan (1) diperoleh dari b = 2 x c dan b – d = 3.
Pernyataan (2) diperoleh dari b = 2 x c.
Karena sistem tersebut terdiri dari 2 persamaan yang memuat 3 variabel, serta pernyataan (1) dan (2) diperoleh dari b = 2 x c dan b – d = 3, disimpulkan pernyataan (1) dan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan.
Artikel Terkait SNPMB Lainnya:
- Contoh Soal SNBT SBMPTN Bahasa Indonesia Dilengkapi Kunci Jawaban
- Penting Diketahui, Inilah Komponen SNBT Tes Potensi Skolastik TPS dalam Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru SNPMB
- Download Ebook Soal Tes Potensi Skolastik TPS UBTK Format PDF
Demikianlah contoh soal kuantitatif SNBT SNPMB yang dapat admin sajikan pada kesempatan kali ini.
Semoga sajian contoh soal pengetahuan kuantitatif dan kunci jawaban serta pembahasannya di atas dapat menambah luas pengetahuan dan wawasan Anda.
Terima kasih sudah berkunjung ke Blogdope.com. Semoga bermanfaat.